Kiper Pahlawan Timnas Spanyol itu Resmi Pensiun
Pada 2015 ia meninggalkan Real untuk bergabung dengan FC Porto.
Di klub Portugal itu, Casillas mencatatkan 156 penampilan dan membantu mereka memenangi dua gelar liga.
Casillas kini terlihat ingin mencari jalur pengabdian di luar lapangan.
Ia sempat mengumumkan niatnya untuk mencalonkan diri sebagai presiden Federasi Sepak bola Spanyol (RFEF), sebelum kemudian mengundurkan diri akibat krisis yang disebabkan pandemi COVID-19.
Real sendiri memberikan penghormatan kepada mantan kaptennya tersebut, dengan mengunggah pernyataan positif di laman resminya.
"Real Madrid CF ingin memperlihatkan apresiasi, kekaguman, dan cinta kepada salah satu legenda terbaik untuk klub kami dan dunia sepak bola," katanya.
"Kiper terbaik sepanjang sejarah Real Madrid dan sepak bola Spanyol datang ke rumah kami saat ia masih berusia sembilan tahun. Di sinilah ikatan kami terbentuk dan bertahan selama 25 tahun, menjadi salah satu kapten paling ikonik bagi kami. Iker Casillas telah mendapatkan cinta Real Madrid dan merupakan patokan nilai-nilai yang mewakili Real Madrid," demikian sekelumit pernyataan sang juara Liga Spanyol.(Antara/jpnn)