Kiprah Marty Berbuah Gelar Doktor HC dari Kampus Australia
Senin, 15 Juli 2013 – 17:33 WIB
JAKARTA - Menteri Luar Negeri (Menlu) RI, Marty Natalegawa meraih gelar Doktor Honoris Causa (HC) di bidang hubungan internasional dari Universitas Macquarie, Australia. Upacara penyerahan gelar dilangsungkan di Kampus Universitas Mackquarie di Sydney, Senin (15/7). Gelar doktor kehormatan untuk Marty diserahkan oleh Rektor Chancellor Michael Egan. Gelar yang sama juga diberikan kepada Menlu Australia, Bob Carr.
Pemberian gelar penghargaan didasari atas kontribusi kedua menlu dalam memastikan terciptanya hubungan harmonis secara bilateral dan dalam kerangka regional. Dalam sambutannya, Marty merasa terhormat dan bangga atas gelar doktor kehormatan yang diterimanya. Menurutnya, penghargaan itu merupakan pengakuan terhadap keseriusan dan ketulusan upaya Indonesia dalam meningkatkan perdamaian dan kesejahteraan internasional.
Penghargaan, sambung Marty, juga mencerminkan hubungan dan persahabatan yang istimewa untuk menyatukan Indonesia dan Australia. "Persahabatan yang semakin kukuh dimana kedua negara saling membantu, mendukung satu sama lain dalam menghadapi berbagai bencana alam, tindakan terorisme dan tantangan-tantangan bersama lainnya. Kedua negara secara bersama mengubah tantangan-tantangan yang dapat memecah belah menjadi sesuatu yang justru dapat mempersatukan," papar Marty sebagaimana siaran pers Kemlu RI, Senin (15/7).
JAKARTA - Menteri Luar Negeri (Menlu) RI, Marty Natalegawa meraih gelar Doktor Honoris Causa (HC) di bidang hubungan internasional dari Universitas
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Jokowi Memanfaatkan Prabowo Subianto? Kapolri Bereaksi Begini | Reaction JPNN
-
Rencana BP Taskin Ingin Selaraskan Data Kemiskinan Menjadi Satu Data Tunggal
-
Klarifikasi MWA UI: Gelar Doktor Menteri Bahlil Menyesuaikan Jadwal Yudisium
-
Peduli Lingkungan, Sekolah-Sekolah di Bali Ikut Kompetisi Daur untuk Negeri
-
Wapres Gibran Sapa Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki
BERITA LAINNYA
- Humaniora
Pj Gubernur PBD Ingatkan ASN Agar Tidak Bermental Seperti Bos yang Minta Dilayani
Minggu, 17 November 2024 – 13:14 WIB - Humaniora
Sampaikan Orasi Ilmiah di Untirta, Mendes PDT Minta Sarjana Balik ke Desa
Minggu, 17 November 2024 – 12:32 WIB - Humaniora
Mentras Iftitah Bersilaturahmi ke Eks Mentrans AM Hendropriyono
Minggu, 17 November 2024 – 11:43 WIB - Humaniora
Ini Upaya Propan Raya dan LPJK dalam Perlindungan Gedung dari Kebakaran
Minggu, 17 November 2024 – 08:30 WIB
BERITA TERPOPULER
- Moto GP
Martin atau Pecco Juara Dunia MotoGP 2024? Ini Hitungannya
Minggu, 17 November 2024 – 09:39 WIB - Legislatif
Kasus Tom Lembong, Komisi III Tak Ingin Diproses karena Pesanan
Minggu, 17 November 2024 – 11:20 WIB - Bulutangkis
Luar Biasa! Pasangan Baru Thailand Juara Kumamoto Masters 2024
Minggu, 17 November 2024 – 10:34 WIB - Kaltim Terkini
Berikut Jadwal Bioskop di Balikpapan, Film Wanita Ahli Neraka Tayang Siang Ini di Sini
Minggu, 17 November 2024 – 09:12 WIB - Parpol
Sebelum Ahok Jadi Pengurus, PDIP Masukkan Anies ke dalam Bursa Cagub DKI
Minggu, 17 November 2024 – 12:57 WIB