Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Klarifikasi soal Pesan Berantai Kereta Api Bandara Sudah Beroperasi

Selasa, 22 Agustus 2017 – 07:43 WIB
Klarifikasi soal Pesan Berantai Kereta Api Bandara Sudah Beroperasi - JPNN.COM
Foto: Hoaks

”Sampai dengan saat ini, Minggu (20/8). KAI masih dalam tahap penyelesaian prasarana KA Bandara Soekarno-Hatta,” tulis akun resmi PT KAI @keretaapikita.

Mereka meminta masyarakat memantau informasi resmi dari akun media sosial PT KAI ataupun Railink.

PT KAI memang sedang menyiapkan sarana dan prasarana. Salah satu yang sudah mereka pastikan adalah kedatangan satu train set atau rangkaian kereta Bandara Soetta di Balai Yasa Manggarai, Jakarta Selatan.

Kedatangan train set di Manggarai itu merupakan 1 di antara 10 train set kereta yang dipesan dari PT Inka.

Satu train set yang sudah tiba di Manggarai tersebut terdiri atas enam kereta. Total pemesanan 10 train set. Dengan demikian, keseluruhan akan ada 60 kereta.

Dalam kereta ada dua baris kursi yang memanjang di sisi kiri dan kanan. Kereta juga dilengkapi pendingin ruangan dan satu urinoar dan satu toilet. Keduanya saling berhadapan di sisi kiri dan kanan bagian dalam kereta.

”Kereta ini akan melakukan serangkaian uji sebelum beroperasi yang ditargetkan paling cepat November tahun ini,” ujar Direktur Utama KAI Edi Sukmoro.

Pengadaan dan pengoperasian KRL bandara itu dilakukan anak perusahaan KAI, PT Railink. Jadi, lebih baik Anda memantau akun resmi PT KAI atau PT Railink lebih dahulu.

Belakangan beredar pesan berantai mengenai kereta api Bandara Soekarno-Hatta. Dalam sebuah pesan tersebut dikatakan kereta bandara sudah beroperasi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close