Klasemen Liga 1 2022/2023 Seusai Persija Imbang 0-0 kontra Madura United
jpnn.com - Persija Jakarta membuang kesempatan untuk meraih poin penuh dan menduduki puncak klasemen Liga 1 2022/2023. Tim polesan Thomas Doll harus puas ditahan imbang Madura United 0-0 dalam laga pekan ke-10 di Stadion Patriot, Bekasi, Sabtu (17/9) malam.
Persija sebelum hasil imbang dalam laga Sabtu malam, sejatinya sudah mengoleksi 20 poin. Terpaut dua poin dari Madura United di puncak klasemen dengan torehan nilai 22 poin.
Jika menang, otomatis raihan poin Persija menjadi 23 dan menyalip Sapeh Kerrab. Posisi puncak klasemen pun bisa didapatkan oleh tim asal ibu kota tersebut.
Sayang, di tengah bayang-bayang harapan Persija menang untuk menduduki posisi puncak, hasil akhir pertandingan kontra Madura United ternyata tak sesuai ekpektasi seluruh elemen tim dan juga The Jakmania.
Tiga poin yang diidam-idamkan gagal didapatkan. Tim dengan kostum merah-merah itu harus puas hanya mendapatkan tambahan satu poin akibat hasil imbang 0-0 lawan tim Sapeh Kerrab.
Dengan hasil ini, Madura United belum tergoyahkan dan semakin memantapkan posisinya di puncak klasemen sementara Liga 1 2022/2023 dengan torehan 23 poin, hasil dari tujuh kali menang, dua kali seri dan sekali kalah.
Di sisi lain, Persija Jakarta masih ada di peringkat keempat klasemen Liga 1 2022/2023 dengan torehan 21 poin. Hasil dari enam kali menang, tiga kali imbang dan sekali kalah dalam sepuluh laga yang telah mereka jalani. (dkk/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini: