Klaster Covid-19 Jakarta: Kemenkes 252, Kemenhub 175, KPK 106
jpnn.com, JAKARTA - Sebanyak 115 orang di lingkungan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) positif tertulari Covid-19.
"Jumlah 115 orang itu terdiri dari pegawai dan pihak-pihak terkait di lingkungan KPK," ujar Plt Juru Bicara KPK Ali Fikri lewat pesan singkat, Jumat (18/9), seperti dilansir Rakyat Merdeka RMco.id.
Sebelumnya, pada 13 September lalu, Ali mengungkapkan ada 69 orang di lingkungan KPK yang positif Covid-19.
Itu artinya, ada penambahan sebanyak 46 orang dalam beberapa hari ini.
Penambahan ini terjadi setelah komisi antirasuah melakukan swab test untuk keempat kalinya pada 7-14 September lalu.
Saat itu, tes diikuti 1.931 orang.
Mereka terdiri dari pegawai KPK dan pihak-pihak terkait yang berada di lingkungan KPK, yakni outsourcing, BKO Polri, TNI Pomdam Jaya, dan tahanan.
"Dari jumlah itu, telah diterima hasil tes sebanyak 1.898 orang," imbuh Ali.