KLB Demokrat, Moeldoko Ajak Kader dari Sabang Sampai Merauke Bersatu
jpnn.com, MEDAN - Ketua Umum Partai Demokrat periode 2021-2025 versi Kongres Luar Biasa (KLB) Moeldoko mengajak seluruh kader partai berlambang bintang mercy itu untuk bersatu dan kompak memajukan partai guna meraih kejayaan.
"Saya mengajak seluruh kader Demokrat dari Sabang sampai Merauke untuk bersama berjuang meraih kembali kejayaan Demokrat," kata Moeldoko di acara penutupan KLB Demokrat yang digelar di Hotel The Hill, Sibolangit, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, Jumat (5/3) malam.
Moeldoko yang juga kepala staf kepresidenan itu mengatakan bahwa kekuatan Partai Demokrat berada di tangan seluruh kadernya.
Oleh karena itu, Moeldoko berharap seluruh pemimpin Partai Demokrat agar menggandeng rakyat.
"Selaku pemimpin partai baik itu di tingkat provinsi sampai dengan kelurahan harus bersama dengan rakyat," ungkap Moeldoko.
Sebelumnya, Moeldoko terpilih secara aklamasi menjadi ketua umum Partai Demokrat periode 2021-2025 dalam KLB Demokrat.
KLB tersebut juga menetapkan Marzuki Alie yang merupakan mantan ketua DPR RI sebagai ketua Dewan Pembina Partai Demokrat periode 2021-2025. Sementara Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dinyatakan demisioner. (antara/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini: