KMP Nusa Jaya Kandas, Evakuasi Dilakukan Selama Tujuh Jam
Jumat, 10 Mei 2013 – 00:41 WIB
CILEGON-Kapal Motor Penumpang (KMP) Nusa Jaya yang biasa melayani angkutan penumpang di Pelabuhan Merak, Banten-Pelabuhan Bakauheni, Lampung, kandas di sekitar Pantai Pulau Merak Kecil, dini hari kemarin (9/5). Akibatnya ribuan penumpang kapal histeris karena panik. Apalagi, kapal yang hendak bersandar ke Dermaga II, Pelabuhan Merak, Banten itu terhempas gelombang laut hingga tiga kilometer jauhnya. Informasi yang dihimpun INDOPOS, kapal yang penuh penumpang itu datang dari Pelabuhan Bakauheuni, Lampung hendak menuju Pelabuhan Merak, Banten.
Sebelum kejadian kapal dalam kondisi baik saat berangkat dari Pelabuhan Bakauheni, Lampung. Namun setelah sampai di Perairan Merak, sekitar pukul 01.30 WIB, kapal sempat terhempas angin serta arus kencang. Saat itu kapal terhempas ke perairan dangkal Pulau Merak Kecil atau sekitar 3 kilometer dari Pelabuhan Merak. Banten.
Mendapatkan laporan itu, petugas Pelabuhan Merak, Banten langsung melakukan evakuasi menggunakan kapal tugboat sebanyak dua unit. Namun proses evakuasi mengalami kebuntuan karena air terlalu dangkal hingga kapal tidak bisa ditarik. Sekitar tujuh jam dilakukan evakuasi, akhirnya kapal dengan bobot ribuan ton itu berhasil ditarik ke perairan laut.
CILEGON-Kapal Motor Penumpang (KMP) Nusa Jaya yang biasa melayani angkutan penumpang di Pelabuhan Merak, Banten-Pelabuhan Bakauheni, Lampung, kandas
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Jokowi Memanfaatkan Prabowo Subianto? Kapolri Bereaksi Begini | Reaction JPNN
-
Rencana BP Taskin Ingin Selaraskan Data Kemiskinan Menjadi Satu Data Tunggal
-
Klarifikasi MWA UI: Gelar Doktor Menteri Bahlil Menyesuaikan Jadwal Yudisium
-
Peduli Lingkungan, Sekolah-Sekolah di Bali Ikut Kompetisi Daur untuk Negeri
-
Wapres Gibran Sapa Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki
BERITA LAINNYA
- Daerah
Muhammad Musa'ad Tegaskan ASN Pelayan Masyarakat, Bukan Bos yang Minta Dilayani
Minggu, 17 November 2024 – 08:30 WIB - Sumsel
Romadhan Jadi Tersangka Kecelakaan Speedboat di Sungai Musi, Sebuah Fakta Terungkap
Sabtu, 16 November 2024 – 22:02 WIB - Riau
Polres Dumai Menggerebek Gudang Pupuk Ilegal di Bukit Kapur, Lihat!
Sabtu, 16 November 2024 – 16:48 WIB - Daerah
Polisi Umumkan Hasil Olah TKP Kecelakaan Tol Cipularang, Sebuah Fakta Terungkap
Sabtu, 16 November 2024 – 12:30 WIB
BERITA TERPOPULER
- Humaniora
Mendikdasmen Beri Sinyal Ada Regulasi Baru Penempatan Guru PPPK, Hamdalah
Minggu, 17 November 2024 – 08:25 WIB - Moto GP
Martin atau Pecco Juara Dunia MotoGP 2024? Ini Hitungannya
Minggu, 17 November 2024 – 09:39 WIB - Kriminal
Biadabnya Pelaku Perkosaan-Pembunuhan Anak di Banyuwangi
Minggu, 17 November 2024 – 08:11 WIB - Destinasi
Jadwal Bioskop di Bali Minggu (17/11): Film Horor Heretic Tayang Perdana, Bergidik
Minggu, 17 November 2024 – 08:53 WIB - Sepak Bola
Hasil UEFA Nations League: Jerman Berpesta Gol ke Gawang Bosnia-Herzegovina
Minggu, 17 November 2024 – 08:20 WIB