Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

KMP Nusa Jaya Kandas, Evakuasi Dilakukan Selama Tujuh Jam

Jumat, 10 Mei 2013 – 00:41 WIB
KMP Nusa Jaya Kandas, Evakuasi Dilakukan Selama Tujuh Jam - JPNN.COM
CILEGON-Kapal Motor Penumpang (KMP) Nusa Jaya yang biasa melayani angkutan penumpang di Pelabuhan Merak, Banten-Pelabuhan Bakauheni, Lampung, kandas di sekitar Pantai Pulau Merak Kecil, dini hari kemarin (9/5). Akibatnya ribuan penumpang kapal histeris karena panik.

Apalagi, kapal yang hendak bersandar ke Dermaga II, Pelabuhan Merak, Banten itu terhempas gelombang laut hingga tiga kilometer jauhnya. Informasi yang dihimpun INDOPOS, kapal yang penuh penumpang itu datang dari Pelabuhan Bakauheuni, Lampung hendak menuju Pelabuhan Merak, Banten.

Sebelum kejadian kapal dalam kondisi baik saat berangkat dari Pelabuhan Bakauheni, Lampung. Namun setelah sampai di Perairan Merak, sekitar pukul 01.30 WIB, kapal sempat terhempas angin serta arus kencang. Saat itu kapal terhempas ke perairan dangkal Pulau Merak Kecil atau sekitar 3 kilometer dari Pelabuhan Merak. Banten.

     

Mendapatkan laporan itu, petugas Pelabuhan Merak, Banten langsung melakukan evakuasi menggunakan kapal tugboat sebanyak dua unit. Namun proses evakuasi mengalami kebuntuan karena air terlalu dangkal hingga kapal tidak bisa ditarik. Sekitar tujuh jam dilakukan evakuasi, akhirnya kapal dengan bobot ribuan ton itu berhasil ditarik ke perairan laut.

CILEGON-Kapal Motor Penumpang (KMP) Nusa Jaya yang biasa melayani angkutan penumpang di Pelabuhan Merak, Banten-Pelabuhan Bakauheni, Lampung, kandas

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News