Kombes Hengki Haryadi 2 Kali Berhadapan dengan Hercules, Membongkar Bandit Tenda Oranye
jpnn.com, JAKARTA - Kombes Pol Hengki Haryadi ditunjuk oleh Kapolri Jenderal Idham Azis sebagai Kapolres Metro Jakarta Pusat menggantikan Kombes Polisi Heru Novianto.
Hengki semula menjabat sebagai analis Kebijakan Madya Bidang Pideksus Bareskrim Polri.
Menjadi pemimpin di wilayah kota yang termasuk dalam bagian Provinsi DKI Jakarta bukanlah tugas baru bagi Hengki.
Dua tahun lamanya Hengki pernah menjabat sebagai Kapolres Metro Jakarta Barat, tepatnya pada Oktober 2017 hingga Desember 2019.
Segudang prestasi pun ditorehkan Hengki selama menjadi Kapolres Metro Jakarta Barat.
Mulai dari mengatasi premanisme hingga membongkar jaringan narkoba internasional bersama penegak hukum narkoba dari Negeri Paman Sam, yaitu Drug Enforcement Administration (DEA).
Lepas dari Kapolres Metro Jakarta Barat, Hengky pun mengenyam pendidikan selama sembilan bulan lamanya di Sekolah Staf dan Pimpinan Tinggi (Sespimpti) Polri ke-29.
Tak hanya saat menjadi pemimpin, kala menjadi peserta didik di sekolah untuk menempa para calon pimpinan tinggi Polri itu pun, Hengki membuktikan dirinya sebagai taruna yang brilian dengan menjadi lulusan terbaik di angkatannya.