Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kombes Taufiq Cek Kesiapan Pengelola Tol Pekanbaru-XII Koto Kampar Layani Pemudik

Jumat, 05 April 2024 – 00:22 WIB
Kombes Taufiq Cek Kesiapan Pengelola Tol Pekanbaru-XII Koto Kampar Layani Pemudik - JPNN.COM
Dirlantas Polda Riau Kombes Taufik Lukman Nurhidayat saat mengecek kesiapan pengelola Tol Pekanbaru-XII Koto Kampar. Foto: Ditlantas Polda Riau.

jpnn.com, BANGKINANG - Dirlantas Polda Riau Kombes Taufiq Lukman Nurhidayat melakukan pengecekan Pos Pengamanan (Pos Pam) dan rest area di Tol Pekanbaru-Bangkinang dan Tol Pekanbaru-Tol XIII Koto Kampar.

Pengecekan itu dilakukan dalam rangka Operasi Ketupat Lancang Kuning 2024 pada Kamis (4/4).

Pengecekan yang dilakukan Ditlantas Polda Riau bersama stakeholder terkait ini dilakukan untuk memastikan kesiapan dan kelancaran arus mudik Lebaran 2024 di beberapa lokasi.

Mulai dari Pos Pam Tol Bangkinang Sungai Pinang, rest area KM 36 Tol Bangkinang Pekanbaru, Pos Pam Pintu Exit Tol Tanjung Alai KM 64 hingga Pos Terpadu XIII Koto Kampar.

Kombes Taufiq mengatakan pengecekan ini dilakukan untuk memastikan kesiapan Pos Pam dan rest area dalam melayani pemudik.

"Kami ingin memastikan bahwa Pos Pam dan rest area siap melayani pemudik dengan baik," kata Kombes Taufiq.

Dia juga mengimbau kepada pemudik untuk selalu berhati-hati dan mematuhi peraturan lalu lintas.

“Patuhi rambu-rambu lalu lintas dan jangan memacu kendaraan dengan kecepatan tinggi," imbaunya.

Dirlantas Polda Riau Kombes Taufiq Lukman Nurhidayat mengecek kesiapan dan kelancaran arus mudik Lebaran 2024 di beberapa lokasi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close