Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Komite Ad Hoc Integritas PSSI akan Terbentuk Dalam Dua Pekan

Jumat, 01 Februari 2019 – 21:33 WIB
Komite Ad Hoc Integritas PSSI akan Terbentuk Dalam Dua Pekan - JPNN.COM
Ketua Komite Tim Ad Hoc PSSI, Ahmad Riyadh (kiri) bersama Sekjen PSSI Ratu Tisha di sela-sela Kongres Tahunan PSSI Jatim. Foto: M. Syafaruddin/JawaPos.com

“Maksimal Tim Ad Hoc ini nanti beranggotakan 7 orang. Tapi, kami akan melihat  dulu perkembangan ke depan. Termasuk kalau internsitas pekerjaan merekamelebar. Sementara,  cukup lima orang,” papar Ahmad.

Tim Ad Hoc kini tinggal menunggu surat dari PSSI ke Kejagung secara personal dalam rangka membantu PSSI menjaga integritas, terutama berhubungan  dengan pengaturan skor dan aturan lain sehingg menyebabkan intergritas pssi menurun. 

Program jangka pendek Tim Ad Hoc dalam satu ke depan melakukan koordinasi dengan Kepolisian , Kejaksaan, Kemenpora, serta instantsi terkait. Selain itu, tim ini bakal bertemu dengan peserta dari Liga 1, 2, dan 3.

Kemudian, kesempatan ini digunakan  untuk meninjau kekurangan sehingga tim ini bisa melakukan penyempurnaan. Termasuk aturan, legalitas, dengan tujuan agar integritas PSSI tetap terjaga.

“Tugas tim ini  membuat rekomendasi dan mengikat pada exco untuk menindaklanjuti langkah ke depan, keperadilan , komite etik atau masuk ke ranah hukum,” papar Riyadh menambahkan.(jpg/jpnn)

Ketua Komite Tim Ad Hoc PSSI, Ahmad Riyadh menjelaskan, dalam dua pekan ke depan, PSSI sudah memiliki Departement Integritas.

Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News