Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Komunitas VES Jayapura Bagikan Masker, Sosialisasikan Protokol Kesehatan

Sabtu, 31 Oktober 2020 – 19:13 WIB
Komunitas VES Jayapura Bagikan Masker, Sosialisasikan Protokol Kesehatan - JPNN.COM
Ilustrasi, warga menggunakan masker. Foto: Ricardo/JPNN

jpnn.com, JAYAPURA - Pencinta otomotif jenis Jeep Komunitas Vitara, Escudo, dan Sidekick (VES) Jayapura ikut aktif membantu pemerintah menyosialisasikan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran COVID-19.

VES memberikan sosialisasi protokol kesehatan kepada pedagang dan masyarakat umum.

Ketua Umum Komunitas VES Jayapura Darwin Rumbiak mengemukakan sejak komunitas ini berdiri, pihaknya gencar melakukan kegiatan-kegiatan bakti sosial untuk membantu pemerintah di tengah pandemi COVID-19.

"Hal pertama yang kami lakukan adalah bersama Dinas Kesehatan Provinsi Papua dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) melakukan sosialisasi kepada saudara-saudara yang pada saat itu banyak terpapar COVID-19 di wilayah Pasar Abe," katanya, di Jayapura, Sabtu.

Pihaknya terus menyosialisasikan penerapan protokol kesehatan kepada para pedagang di pasar, yang artinya mereka boleh berjualan, tetapi harus menggunakan masker dan rajin mencuci tangan, setelah beraktivitas.

"Jadi, kami menyosialisasikan cara menerapkan protokol kesehatan waktu pergi dan setelah pulang, maupun beraktivitas harus menggunakan masker, juga demikian dengan warga yang ke pasar," ujarnya.

Komunitas VES hadir bukan hanya hobi tetapi membantu pemerintah menyosialisasikan protokol kesehatan Covid-19.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close