Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kondisi Franky Mulai Membaik

Senin, 16 Agustus 2010 – 07:07 WIB
Kondisi Franky Mulai Membaik - JPNN.COM
Franky Sahilatua saat ditemui di Singapore General Hospital. Foto : Istimewa
Tim dokter Singapura mendiagnosis Franky terkena myeloma (kanker sumsum tulang). Di bagian tulang ekor Franky, juga ditemukan sejenis tumor yang sangat agresif. Penyakit tersebut baru diketahui pada 4 Agustus lalu. Saat Franky menjalani pengobatan intensif di Jakarta sejak 20 Juli lalu, dokter tidak mengetahui penyakit itu di tubuhnya. "Myeloma ini sejenis penyakit yang menampilkan macam-macam wajah. Susah sekali mengidentifikasinya. Penyakit ini seperti binatang buas. Jadi, harus diikat agar tidak lepas," jelas Franky.

Harwantiningrum menambahkan, pengobatan di Singapura dipilih karena selama dirawat di Jakarta, suaminya tidak mengalami kemajuan yang berarti. Menurut Anti, panggilan Harwantiningrum, dokter tidak menemukan penyakit Franky yang sebenarnya. Bahkan, karena penyakit tersebut, Franky harus kehilangan suara aslinya. Parahnya, kini Franky tidak bisa menyebut huruf R dengan sempurna.

Karena itu, Anti tidak memiliki pilihan. Berbekal uang 7 ribu dolar Singapura (SGD) atau sekitar Rp 46,2 juta, dia nekat membawa suaminya berobat ke negara tetangga tersebut. Jumlah itu terhitung sangat sedikit untuk menjalani perawatan di rumah sakit sekelas Singapore General Hospital.

Padahal, selama dirawat di sana, Franky sudah menghabiskan sekitar 31 ribu dolar Singapura atau sekitar Rp 204,6 juta. Sebelumnya, penyanyi yang menjadi aktivis buruh migran tersebut menghabiskan Rp 22 juta lebih saat berobat di Jakarta. ’’Modal awal’’ Franky dan Anti hanya Rp 10 juta saat itu.

SINGAPURA – Setelah hampir dua pekan dirawat di Singapore General Hospital, rumah sakit terbesar dan tertua di Singapura, kondisi musikus kondang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News