Konon Kampanye di JIS Bakal Dihadiri Jutaan Orang, Anies Berharap Diberi Kemudahan
jpnn.com, MATARAM - Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan menanggapi rencana kampanye akbar di JIS yang diperkirakan bakal dihadiri lebih 3 juta orang pada 10 Februari mendatang.
Namun, Anies mengatakan belum mengetahui pasti ada berapa banyak massa pendukungnya yang bakal menghadiri kampanye akbar tersebut.
"Kita belum tahu berapa yang akan datang, yang penting kami antisipasi dalam jumlah yang banyak dan berharap pada semuanya diberikan kemudahan," kata Anies di Mataram, Nusa Tenggara Barat, Selasa (6/2).
Eks gubernur DKI Jakarta itu juga berharap menjelang kampanye akbar di Jakarta International Stadium (JIS), pihaknya tidak dipersulit dalam menjalankan hak konstitusionalnya.
"Jadi, ini adalah hak warga negara, berikan kemudahan dan saya titip pada yang berangkat untuk menjaga nama baik," ucap Anies.
Anies juga menyampaikan perjuangan yang dihadapi pada Pilpres 2024 nanti adalah bagaimana mengamankan suara rakyat yang menginginkan perubahan di negeri ini.
"Kemudian jaga kesehatan, perjuangan kita yang terpenting adalah mengajak lebih banyak mencoblos di tanggal 14 dan mengamankan suara sesudah pemungutan suara. Itu perjuangan paling utama," tutur Anies.(*/jpnn.com)
Simak! Video Pilihan Redaksi: