Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Konser di Jakarta, One Direction Peduli Keamanan Anak-anak dan Remaja

Kamis, 22 Mei 2014 – 12:34 WIB
Konser di Jakarta, One Direction Peduli Keamanan Anak-anak dan Remaja - JPNN.COM
One Direction. Foto: Getty Images

Sebagaimana diketahui, boyband multiawards itu memiliki range penggemar yang luas, mulai anak kecil hingga dewasa. Konsernya di Jakarta sendiri digelar di Gelora Bung Karno pada 25 Mei tahun depan.

Bisa dipastikan, konser itu akan dipenuhi dengan remaja dan anak-anak. “Makanya, mereka sangat memerhatikan itu. Mereka mau semuanya aman,” tegas Yudha.

Peraturan yang mereka berlakukan adalah pembeli tiket berusia di bawah 16 tahun tidak boleh menonton sendiri. Mereka harus ditemani orang dewasa. “Satu orang dewasa maksimal bisa menemani dua anak,” jelas Yudha.

Sementara itu, untuk pembeli tiket yang berusia di bawah 12 tahun, mereka hanya diperbolehkan membeli tiket kelas tribun. “Mereka tidak boleh beli tiket festival. Anak di bawah 12 tahun harus duduk. Nah, yang usianya 12 tahun-16 tahun boleh beli tiket festival. Tapi, mereka harus ditemani orang dewasa,” sambungnya. (jan/c17/ayi/jpnn/zal/k8)

JAKARTA - Boyband paling ngetop sejagat saat ini, One Direction, bakal manggung di Indonesia. Apa saja persiapan mereka? Dua  hari setelah merilis

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close