Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Konser Virtual Dewa 19 Tidak Gratis, Sebegini Harga Tiketnya

Minggu, 23 Oktober 2022 – 12:54 WIB
Konser Virtual Dewa 19 Tidak Gratis, Sebegini Harga Tiketnya - JPNN.COM
Konser Dewa 19 juga digelar secara virtual. Foto: dok. Dewa 19

jpnn.com, JAKARTA - Grup musik Dewa 19 menyiapkan konser secara virtual untuk penggemarnya yang tidak kebagian tiket di Jakarta International Stadium (JIS).

Adapun tiket konser yang akan digelar pada 12 November tersebut sudah terjual 63 ribu, sedangkan kapasitas di JIS hanya menampung 70 ribu orang.

"Konser bisa ditonton melalui live streaming di Videolegend.tv," kata Ahmad Dhani di Balai Sarbini, Jakarta, baru-baru ini.

Nantinya, Dewa 19 akan tampil membawakan 35 lagu selama tiga jam. Sejumlah penyanyi papan atas lain pun akan tampil dalam konser tersebut.

"Kami manggung setelah isya. Ada Mulan Jameela sebagai pembuka. Dia main habis maghrib," ujar Dhani.

Menurut bapak lima anak ini, pertunjukan live konser yang akan disiarkan di seluruh dunia itu juga tidak gratis.

"Namanya live streaming concert itu memang berbayar dan tiketnya Rp 75 ribu," tutur Dhani.

Indra Putra, partner Ahmad Dhani mengatakan penggemar Dewa 19 di Malaysia juga bisa menonton langsung.

Dewa 19 menyiapkan konser secara virtual untuk penggemarnya yang tidak kebagian tiket di JIS.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close