Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Konsolidasi PDIP Sumbar, Hasto Minta Kader ke Akar Rumput dengan Penuh Keyakinan

Selasa, 04 Juli 2023 – 19:54 WIB
Konsolidasi PDIP Sumbar, Hasto Minta Kader ke Akar Rumput dengan Penuh Keyakinan - JPNN.COM
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto berpidato pada Rakerda DPD PDIP Sumbar di Padang, Selasa (4/7). Foto: Humas DPP PDIP

"Kalau kita punya kekuatan itu dipadukan gerakan turun ke bawah, maka kita bisa menangkan Sumbar,” tambahnya.

Pengalaman lainnya adalah bagaimana Belanda yang maju sebagai sebuah negara superpower dunia di masanya, berhasil dikalahkan oleh Bung Karno, Bung Hatta, dan para pendiri bangsa yang memerdekakan Indonesia.

“Keyakinan itu seperti satu lidi yang tak bisa membersihkan halaman, tapi ketika diikat banyak lidi jadi sapu, maka ia bisa membersihkan halaman. Maka keyakinan pada politik ini penting. Kalau anda bilang saya kalah, kalahlah kita. Kalau anda bilang saya bisa menangkan pertarungan pemilu di Sumbar, itu akan menjadi energi positif dan kemenangan akan terjadi. Jadi, bangun kekuatan pada keyakinan,” tegas Hasto.

Syarat kedua adalah membangun kekuatan ide dan imajinasi. Hasto memberi contoh bagaimana PDIP akhirnya memiliki Kapal Rumah Sakit Laksamana Malahayati yang membantu pengobatan masyarakat di berbagai wilayah. Semuanya berawal dari ide Ketua Umum Megawati yang ingin partai memiliki kapal rumah sakit yang bisa melayani rakyat di seluruh penjuru nusantara.

Ide sejenis juga melatarbelakangi gerakan PDIP yang mampu membangun 160 kantor partai atas nama partai dalam 2-3 tahun saja. Itu berbasis ide Megawati soal kantor partai sebagai pusat pengorganisasian rakyat.

“Ini semua adalah the power of idea. Pengalaman saya, tidak ada yang mustahil selama mimpi dan gagasan kita diabdikan pada kepentingan lebih besar yakni rakyat dan partai, bangsa dan negara”, ujar Hasto.

Hasto menilai orang sering berhenti dengan ide karena langsung berpikir duitnya dari mana.

"Saya katakan, rancang dulu perwujudan ide itu. Karena selama ide itu digerakkan oleh keinginan untuk kepentingan rakyat, bangsa, dan negara, akan selalu ada jalan. Akan selalu ada yang bergotong royong mewujudkannya,” bebernya.

Menurut Hasto, penting bagi kader memiliki keyakinan, kekuatan gagasan, serta penggalangan akar rumput.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close