Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Korban Tolak Uang Damai dari PSSI

Selasa, 13 November 2012 – 06:12 WIB
Korban Tolak Uang Damai dari PSSI - JPNN.COM
Diego Michiels, pemain timnas sepakbola saat berada di Polsek Tanah Abang, kemarin (12/11). FOTO: Angger Bondan/Jawa Pos
JAKARTA - Niat PSSI untuk melakukan damai dengan pihak keluarga Mef Paripurna, korban pemukulan yang dilakukan oleh Diego Micheils dan teman-temanya pada beberapa hari yang lalu, ditolak oleh keluarga korban. Hal tersebut disampaikan oleh pengacara keluarga korban Putri Deyes saat dihubungi oleh Jawa Pos Senin (12/11), melalui Hpnya.

Dikatakan Putri Deyes, untuk permohonan maaf pihak keluarga korban dan korban sendiri sudah memaafkan. Namun untuk proses hukum keluarga korban meminta kepada Polisi agar terus melanjutkan proses hukum yang berlaku di Negara Indonesia.

"Sebagai manusia kami sudah memaafkan tindakan yang dilakukan oleh Diego Micheils dan kawan-kawannya. Namun pemberian maaf bukan berarti mencabut laporan dan memberhentikan proses hukum," ujar Putri Deyes.

Dikatakan Putri Deyes, kemarin pihak kuasa hukum Diego bersama dengan pihak PSSI datang ke Bogor dan berjanji akan mengganti uang pengobatan korban, serta akan memberikan sejumlah uang untuk korban dan keluarga korban. Namun dengan syarat pihak keluarga korban mencabut laporan.

JAKARTA - Niat PSSI untuk melakukan damai dengan pihak keluarga Mef Paripurna, korban pemukulan yang dilakukan oleh Diego Micheils dan teman-temanya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News