Kosmetik Face Oil Bermanfaat untuk Antioksidan, Namun ini yang Utama
Jenis face oil yang terbaik untuk si pemilik kulit kering adalah grape seed, squalane, marula, rose dan jojoba oil.
Sebagian besar ahli dermatologi setuju bahwa tidak semua face oil bisa digunakan untuk si pemilik kulit berminyak.
Bagi pemilik kulit berminyak, harus ekstra hati-hati dalam menggunakan face oil.
Sarah Brown menyarankan jenis face oil dengan konsistensi serta tekstur yang ringan.
Pilihlah face oil dengan kandungan antibakteri, antioksidan, omega6, salicylic acid untuk pemilik kulit yang mudah berjerawat.
Brown menyarankan tea tree oil.
Sementara untuk pemilik kulit sensitif dan kombinasi, Wong menyarankan face oil yang formulanya dapat menenangkan dan melindungi kulit seperti squalane, marula, vitamin e, rosehip dan jojoba.
"Meskipun mayoritas face oil terbuat dari bahan alami, hal itu tidak berarti aman bagi pemilik kulit sensitif. Karena bahan alami pun masih bisa menyebabkan iritasi bagi kulit sensitif," kata Wong.