KPK Baru Periksa 6 Saksi Terkait OTT Hakim di Bengkulu
Setelah itu dilanjutkan Marjon pukul 14.46 WIB dan pukul 18.40 WIB selesai menjalani pemeriksaan adalah Netty, Vidia dan Achmad Priyono secara serentak. Terakhir atau hanya selang 20 menit sekitar pukul 19.00 WIB, Hakim Henny Anggraini selesai menjalani pemeriksaan.
Sekda Kota Bengkulu Marjon yang tidak lain adalah kakak kandung dari Wilson dan SI ini sepertinya tidak mau banyak menyampaikan kata-kata ketika dikonfirmasi. Dirinya hanya mengakui kalau kemarin memang diperiksa terkait OTT KPK. ‘’Ya, diperiksa masalah itulah (OTT KPK, red),’’ ujar Marjon.
Begitu juga saat ditanya soal adanya informasi bahwa uang untuk menyuap Hakim dan Panitera pengadilan berasal dari dirinya, Marjon hanya menjawab singkat untuk membantahnya. ‘’Tidak ada itu, tidak pernah menggunakan uang saya. Lebih baik tanya langsung penyidik saja,’’ elak Marjon sembari masuk ke dalam mobil.
Sedangkan Henny Anggraini yang dikonfirmasi setelah pemeriksaan, sepertinya lebih santai menjawab pertanyaan wartawan. Dirinya mengaku diperiksa dengan 47 pertanyaan seputar perkara-perkara yang ditanganinya selama ini. Ketika ditanya apakah soal aliran dana, dirinya mengatakan tidak ada.
‘’Tidak ada (soal aliran dana, red). Hanya seputar perkara dan apa yang saya kerjakan dalam dalam menangani perkara,’’ singkat Henny.
Juru Bicara KPK Febri Diansyah membenarkan kalau penyidik mereka melakukan pemeriksaan 6 orang saksi di Bengkulu terkait OTT oknum hakim beberapa hari lalu.
‘’Hari ini tim Penyidik melakukan pemeriksaan terhadap 6 orang saksi di Polda Bengkulu. Dari unsur Hakim, Sekda dan swasta,’’ terang Febri.
Dijelaskan Febri, untuk saksi dari unsur Hakim, penyidik mendalami informasi terkait alur dan proses indikasi penyerahan uang kepada hakim Suryana.