KPK Diminta Tak Recoki DPR
Selasa, 22 Maret 2011 – 15:05 WIB
"Tujuannya sekali lagi Saya tegaskan bahwa agar KPK melakukan kerjanya secara benar. Itu saja!" ujar Yani meyakinkan.
Sebelumnya dalam sejumlah kesempatan, pimpinan KPK mengungkapkan kekhawatirannya dengan rencana revisi UU KPK yang sudah masuk dalam Program Legislasi nasional (Prolegnas) Tahun 2011. Ketua KPK Busyro Muqoddas merasa waswas lantaran ada sejumlah kewenangan KPK yang bakal dipangkas.
"Semua elemen harus mengawasi rencana perubahan tersebut. Ini bukan untuk kepentingan Kami di KPK, tapi semua komponen bangsa yang berharap Indonesia bebas dari korupsi," ungkap mantan Ketua Komisi Yudisial itu.(mur/jpnn)