Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

KPK Incar Korupsi di Sulut

Sudah Tahap Mengumpulkan Bukti

Selasa, 12 Agustus 2008 – 19:50 WIB
KPK Incar Korupsi di Sulut - JPNN.COM

jpnn.com - JAKARTA--Tiga kasus di Sulut yang sedang ditangani KPK saat ini masih tetap digodok lembaga anti korupsi tersebut. Tahap penyelidikan KPK sudah sampai pada pencarian bukti-bukti penyimpangan yang terjadi di Manado, Bolmong, dan Tomohon.

"KPK masih mengumpulkan bukti-bukti penyimpangan pada tiga kabupaten/kota di Sulut. Kalau bukti sudah lengkap, baru ada penetapan tersangka," kata Jubir KPK Johan Budi SP.

Bukti-bukti apa saja itu, Johan enggan membeberkannya. "Kita belum bisa membeberkan bukti-buktinya sebelum ada penetapan tersangka."

Lanjutnya, penyelidikan kasus APBD Manado TA 2005/2006 sampai sejauh ini terus berlanjut. Demikian juga pemeriksaan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) atas nama Wali Kota Tomohon Jeferson Rumajar dan Bupati Bolmong Ny Marlina Moha Siahaan.

"Pejabat Bolmong dan Tomohon sementara kita verifikasi. Kita lihat saja hasil penyelidikan KPK untuk dua daerah tersebut plus Manado," tukas Johan. (esy)

 

 

JAKARTA--Tiga kasus di Sulut yang sedang ditangani KPK saat ini masih tetap digodok lembaga anti korupsi tersebut. Tahap penyelidikan KPK sudah sampai

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close