KPK Terus Dalami Keterlibatan Anas di Hambalang
Rabu, 20 Juni 2012 – 13:47 WIB
JAKARTA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tidak mau sembarangan dalam memeroses kasus proyek pembangunan sarana dan prasarana olahraga di Hambalang, Bogor, Jawa Barat. Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum yang namanya kerap disebut-sebut bekas koleganya M Nazarudin punya peran kini tengah didalami dengan hati-hati. Ketua KPK Abraham Samad mengatakan lembaga antikorupsi yang dipimpinnya itu tidak mengenal adanya Surat Perintah Penghentian Penyidikan (SP3). Makanya kata dia, KPK harus bekerja secara profesional, akurat dan cermat untuk mengungkap orang-orang yang punya keterlibatan dalan mega proyek senilai Rp 1,2 triliun itu.
Samad menegaskan, KPK tidak takut untuk memeriksa siapapun termasuk Ketum PD Anas Urbaningrum. “Ini yang harus masyarakat tahu bahwa KPK tidak pernah takut sama siapapun. KPK hanya takut kepada Allah SWT,” tegas Abraham Samad kepada wartawan, Rabu (20/6), di Gedung DPR, Senayan, Jakarta.
Ditanya seberapa sulitnya dan kendala membuktikan dugaan keterlibatan Anas, dengan tegas Abraham menjelaskan bahwa proses hukum itu bukanlah proses seperti membalikkan telapak tangan. Dia menegaskan, segala hal harus dilakukan verifikasi, didalami dan kemudian harus dikomprehensifkan. “Tidak boleh parsial-parsial,” tegasnya.
JAKARTA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tidak mau sembarangan dalam memeroses kasus proyek pembangunan sarana dan prasarana olahraga di
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Hukum
Pentolan KKB Pembunuh Personel Satgas Elang Berani di Warung Depan Polres
Rabu, 27 November 2024 – 13:43 WIB - Lingkungan
Sejumlah Wilayah Ini Wajib Waspada karena Efek Erupsi Gunung Semeru
Rabu, 27 November 2024 – 07:38 WIB - Hukum
3 Siswa SMKN 4 Semarang yang Ditembak Polisi Itu Anak Saleh, Remaja Masjid, dan Paskibraka
Rabu, 27 November 2024 – 07:32 WIB - Humaniora
6 Penasaran soal Gaji Guru Honorer Naik Rp2 Juta, PNS & PPPK 100% Gapok
Rabu, 27 November 2024 – 06:57 WIB
BERITA TERPOPULER
- Sepak Bola
Liga Champions: 40 Gol Tercipta di 9 Pertandingan, Gila!
Rabu, 27 November 2024 – 08:49 WIB - Pilkada
Elektabilitas Unggul di Tiap Survei, Herman Deru Optimistis Memenangkan Pilkada Sumsel 2024
Rabu, 27 November 2024 – 13:25 WIB - Film
Daftar Pemain Film Tak Ingin Usai di Sini Akhirnya Diumumkan
Rabu, 27 November 2024 – 09:09 WIB - Jatim Terkini
Cuaca Surabaya Hari ini, Pagi dan Siang Kawasan Berikut Bakal Diguyur Gerimis
Rabu, 27 November 2024 – 09:04 WIB - Komunikasi
Fenomena Populisme Digital di Indonesia Sejalan dengan Kemajuan Internet
Rabu, 27 November 2024 – 08:34 WIB