KPU Tetapkan Pasangan Jokowi-JK Pemenang Pilpres 2014
jpnn.com - JAKARTA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) secara resmi menetapkan pasangan calon presiden Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK) sebagai peraih suara terbanyak dari pelaksanaan pemungutan suara pemilihan presiden 2014.
Pasangan yang diusung koalisi merah putih ini meraih hingga 70.997.833 suara atau 53,15 persen. Suara itu diperoleh dari 33 provinsi ditambah 130 panitia pemilihan luar negeri (PPLN) yang tersebar di 96 negara.
Sementara pasangan calon presiden nomor urut 1, Prabowo Subianto-Hatta Rajasa ditetapkan memeroleh 62.576.444 suara atau 46,85 persen. Selisih raihan keduanya mencapai 8.421.389 suara.
"Pasangan capres nomor urut 1 saudara Prabowo Subianto dan HM Hatta Rajasa, 62.576.444 suara, atau sebanyak 46,85 persen dari suara sah nasional. Pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 3, Joko Widodo dan HM Jusu Kalla sebanyak 70.997.833 suara atau 53,15 persen," ujar Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU), Husni Kamil Manik di Gedung KPU, Jakarta, Selasa (22/7) malam.
Total suara sah dalam pemilihan presiden 2014 mencapai 133.574,277 suara atau 98,98 persen.
Jumlah suara tidak sah mencapai 1.379.690 atau 1.02 persen. Total suara sah dan tidak sah: 134.953.967.(gir/jpnn)
Rincian Hasil Rekapitulasi Nasional Pilpres dari 33 Provinsi dan Luar Negeri:
1.Aceh
Prabowo-Hatta: 1.089.290 suara
Jokowi-JK: 913.309 suara
2. Sumatera Utara
Prabowo-Hatta 2.831.514
Jokowi-JK 3.494.835