Krisdayanti Turut Prihatin Atas Hilangnya Anak Ridwan Kamil
jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Krisdayanti turut prihatin atas musibah yang menimpa putra sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Khan Mumtadz.
Eril -sapaan akrab Emmeril Khan Mumtadz- terseret arus ketika berenang di Sungai Aaree, Swiss pada Kamis (26/5).
Hingga berita ini tayang, anak mantan Walikota Bandung itu masih belum ditemukan.
"Saya sangat prihatin (atas musibah yang menimpa anak dari Ridwan Kamil)," kata Krisdayanti saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Selatan, Jumat (27/5).
Sebagai ibu, Krisdayanti mengaku ikut merasakan kesedihan yang dialami Ridwan Kamil dan Istri, Atalia Praratya.
Sebab, putra kedua Krisdayanti Azriel juga memiliki usia yang sama dengan Eril.
Oleh karena itu, Krisdayanti tak pernah lupa memberikan wejangan pada putranya untuk selalu berhati-hati.
"Saya selalu ingatkan hati-hati di jalan, apalagi sering motoran," tutur artis yang akrab disapa KD tersebut.