Krisis Nuklir Jepang Picu Eksodus Warga Asing
Jumat, 18 Maret 2011 – 05:15 WIB
Secara terpisah, jumlah resmi korban tewas dan hilang akibat gempa dan tsunami yang meratakan pantai timur laut Jepang telah melampaui 13.000 orang. Data ini diungkapkan pihak kepolisian Jepang kemarin. Namun, itu bukan merupakan angka final. Laporan-laporan mengisyaratkan bahwa jumlah korban masih akan bertambah.
Jumlah korban tewas yang telah dipastikan dari bencana itu adalah 5.178 orang. Kemudian, korban hilang 8.606. Demikian kata kepolisian nasional Jepang dalam data terbarunya. Sementara, korban luka mencapai 2.285 orang. Namun, laporan-laporan terus berdatangan yang menunjukkan bahwa jumlah akhir akan jauh lebih tinggi.
Kyodo News melaporkan, wali kota di kota pesisir Ishinomaki di Prefektur Miyagi, kemarin mengatakan, jumlah korban hilang di tempatnya diduga akan mencapai 10.000 orang. Sabtu lalu, sehari setelah bencana, NHK melaporkan, sekitar 10.000 orang menjadi korban tewas dan hilang di Minamisanriku. (AFP/AP/Reuters/hep/c2/iro)