Kubu SDA Setting Menang Aklamasi
Sabtu, 02 Juli 2011 – 07:27 WIB
Selain agenda organisasi semisal perubahan AD/ART atau lainnya, seperti halnya even muktamar, pemilihan ketua umum akan menjadi puncak forum tertinggi di PPP tersebut. Hingga saat ini, setidaknya sudah empat calon yang siap bersaing memperebutkan kursi PPP-1.
Selain SDA, juga ada nama Ketua DPP PPP Ahmad Muqowwam, dan anggota DPR PPP Ahmad Yani. Nama mantan Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra yang sudah bergabung ke PPP Muchdi PR juga dipastikan akan ikut pula meramaikan.
Para calon itu akan dipilih oleh 1.180 pemilik suara. Terdiri dari 33 wilayah dan 497 cabang. Masing-masing wilayah dan cabang memiliki 2 hak suara untuk ketua dan sekretaris. Plus, penambahan hak suara bagi utusan yang memiliki jumlah anggota DPRD melebihi target. Jumlah penambahan tersebut mencapai sekitar 120 suara.