Kunjungi New Orleans Tujuh Tahun setelah Hancur Dihantam Badai Katrina (3-Habis)
Warga Bangkit saat Kota Akan DibubarkanMinggu, 23 Desember 2012 – 02:52 WIB
Aktivis muda ini menceritakan, pengungsi Vietnam tinggal di New Orleans sejak puluhan tahun lalu. Selama ini mereka diurus gereja Katolik yang pengaruhnya cukup besar di negara bagian Louisiana itu. Adapun perhatian pemerintah setempat dinilai minim.
Karena itu, lewat Mary Queen of Vietnam Community Development Corp, masyarakat Vietnam-Amerika bergabung dengan organisasi nirlaba lain untuk memperjuangkan penyatuan mereka dengan masyarakat kota. Mereka juga aktif memperjuangkan peran serta masyarakat dalam mengontrol pemerintahan kota.
Lain lagi yang diperjuangkan New Orleans Coalitian on Open Governance (NOCOG). Koalisi LSM yang dipimpin Kaye Harris ini beranggota delapan organisasi. Mereka aktif memperjuangkan keterlibatan masyarakat yang lebih besar dalam proses-proses pengambilan keputusan di pemerintahan Kota New Orleans.