Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kunjungi Pulau Terluar Sulawesi, Mentan Geleng Kepala

Rabu, 02 Agustus 2017 – 14:50 WIB
Kunjungi Pulau Terluar Sulawesi, Mentan Geleng Kepala - JPNN.COM
Menteri Pertanian Amran Sulaiman di Konawe Kepulauan. Foto: Istimewa

jpnn.com, KONAWE - Menteri Pertanian (Mentan), Andi Amran Sulaiman mengunjungi pulau terluar di Sulawesi Tenggara yakni Konawe Kepulauan, Rabu (2/8).
Dalam kunjungan ini, Mentan didampingi Kapolda Sulawesi Tenggara, Brigjen Polri Andap Budhi Revianto, Bupati Konawe Kepulauan, Amrullah dan pihak PT. Pupuk Kaltim wilayah Sulawesi Tenggara.

Amran geleng-geleng kepala melihat kondisi pertanian di daerah tersebut yang kaya akan potensi tanaman pala dan kelapa.

Pasalnya, tanaman perkebunan unggulan dan bernilai ekspor tersebut tidak dikelola dengan baik atau tumbuh liar.

Dengan potensi ini, dia menegaskan akan membangkitkan potensi pala dan kelapa hingga diekspor dalam volume besar sehingga Indonesia nantinya menduduki peringkat nomor 1 di dunia.

"Jangan biarkan lahan tidur, harus ditanami dengan komoditas unggulan bernilai ekspor sehingga masyarakat sejahtera. Komoditas pala dan kelapa Sulawesi Tenggara khususnya Konawe Kepulauan harus diangkat kembali menjadi kualitas ekspor nomor 1. Begitu pun kakao dan kopi kita tingkatkan juga produksi dan kualitasnya sehingga volume ekspornya meningkat," kata Amran.

"Sekarang ini kopi Indonesia peringkat ekspornya nomor 4 di dunia, ini yang kita angkat agar naik minimal peringkat 2 dunia," imbuhnya.

Amran menuturkan untuk membangkitkan komoditas unggulan Konawe Kepulauan, pemerintah akan menyalurkan bantuan gratis seperti bibit, pupuk dan alat mesin pertanian.

Menurutnya, hal ini juga merupakan upaya pemerintah dalam rangka mengembalikan kejayaan pangan Indonesia.

Menteri Pertanian (Mentan), Andi Amran Sulaiman mengunjungi pulau terluar di Sulawesi Tenggara yakni Konawe Kepulauan, Rabu (2/8). Dalam kunjungan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TAGS   Kementan 
X Close