Kuota BBM Sudah Jebol
Jumat, 05 April 2013 – 07:14 WIB
JAKARTA - Bayangan membengkaknya subsidi BBM kian nyata. Ini terkait sudah jebolnya kuota BBM subsidi sepanjang tiga bulan pertama tahun ini. Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Jero Wacik mengatakan, dirinya sudah mendapat laporan terkait realisasi konsumsi BBM subsidi jenis Premium dan Solar sepanjang Januari - Maret 2013. "Totalnya sudah lebih dari kuota. Khusus untuk solar sudah lebih sekitar 6 persen (dari kuota)," ujarnya usai rapat di Kantor Kemenko Perekonomian, Kamis (4/4).
Data Pertamina menunjukkan, pada periode Januari - Maret, konsumsi Premium mencapai 7,04 juta kiloliter (kl) atau 98,3 persen dari kuota. Sedangkan konsumsi Solar sudah menembus 3,70 juta kl atau 105,2 persen dari kuota. Sehingga, secara total, konsumsi Premium dan Solar mencapai 10,74 juta kl atau 100,6 persen dari kuota yang telah ditetapkan.
Jero mengakui, program pengaturan konsumsi dengan melarang mobil dinas pemerintah, TNI, Polri, BUMN, dan BUMD membeli BBM bersubsidi memang terus berjalan, namun rupanya kurang efektif untuk menekan laju konsumsi BBM. "Sebab, pertumbuhan jumlah kendaraan juga tinggi," katanya.
JAKARTA - Bayangan membengkaknya subsidi BBM kian nyata. Ini terkait sudah jebolnya kuota BBM subsidi sepanjang tiga bulan pertama tahun ini.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Bisnis
KAI Logistik Beri Diskon Spesial Pengiriman Paket & Sepeda Motor
Minggu, 17 November 2024 – 03:22 WIB - Makro
Komisi XI DPR RI Desak Apple Bertanggung Jawab Atas Ketimpangan Pendapatan dan Investasi di Indonesia
Sabtu, 16 November 2024 – 23:00 WIB - Bisnis
Majoo Expert Solusi Nyata untuk Para Pelaku Usaha di Indonesia
Sabtu, 16 November 2024 – 18:50 WIB - Bisnis
BNI Culture Fest 2024: Transformasi Dalam Membangun Budaya Kerja & Kinerja
Sabtu, 16 November 2024 – 16:24 WIB
BERITA TERPOPULER
- Humaniora
Hari Ini Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2, Honorer Jangan Nekat Bertindak Konyol
Minggu, 17 November 2024 – 07:07 WIB - Humaniora
Mendikdasmen Beri Sinyal Ada Regulasi Baru Penempatan Guru PPPK, Hamdalah
Minggu, 17 November 2024 – 08:25 WIB - Dahlan Iskan
Medali Debat
Minggu, 17 November 2024 – 07:03 WIB - Kriminal
Masuk Rumah Orang Tanpa Permisi, Pria di Serang Tewas Dikeroyok Satu Keluarga
Minggu, 17 November 2024 – 07:52 WIB - Lingkungan
BMKG Ungkap Prakiraan Cuaca Hari Ini, Ada Hujan di Sejumlah Wilayah
Minggu, 17 November 2024 – 06:55 WIB