Kurir ASI, Satu-satunya di Indonesia, Populer hingga ke Mancanegara
Media Prancis Heran Air Susu Ibu Jadi Persoalan PelikJumat, 10 Agustus 2012 – 00:01 WIB
Mereka tak bisa lama menikmati ASI karena sang ibu sudah harus masuk bekerja. Jarak yang jauh dari kantor ke rumah, belum lagi faktor kemacetan Jakarta, membuat Evi tak mungkin bolak-balik untuk menyusui sang anak.
"Memang istri saya menyimpan stok dalam botol yang ditaruh di lemari pendingin. Tapi, itu hanya cukup 10 jam. Akhirnya untuk menutupi kekurangan, kami tambal pakai susu formula," katanya ketika ditemui di kantornya di kawasan Pondok Indah, Jakarta.
Karena itulah, ketika istrinya melahirkan anak ketiga, dia tidak mau mengulangi "kesalahan". Dia memanfaatkan tenaga kurir dari bisnis kurir dan kargo yang didirikannya pada 2005. Si kurir datang setiap jam istirahat kantor Evi dan lantas membawa botol berisi ASI ke rumah.