Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kutai Timur Jadikan Salam Lima Jari Ikon Pariwisata

Kamis, 01 Juni 2017 – 02:57 WIB
Kutai Timur Jadikan Salam Lima Jari Ikon Pariwisata - JPNN.COM
SALAM LIMA JARI: Bupati Kutim Ismunandar dan wartawan, serta jajaran FKPD menunjukkan salam lima jari. Foto: Bontang Post/JPNN

jpnn.com, KUTAI TIMUR - Pemerintah Kabupaten Kutai Timur (Kutim), Kalimantan Timur akhirnya memiliki ikon pariwisata.

Setelah menobatkan Patung Singa sebagai simbol Kutim, pemkab menjadikan tapak tangan ikon pariwisata.

Ikon itu dipilih karena Pemkab Kutim terinspirasi Gua Karst Mangkaliat di Kecamatan Karangan.

Di beberapa titik gua tersebut memang terdapat puluhan tapak tangan manusia purba,

"Jadi kita semua punya ikon baru. Ikon pariwisata. Yakni berupa salam lima jari. Lima jari inilah yang akan menjadi ikon pariwisata kita mulai saat ini hingga akan datang," ujar Bupati Kutim Ismunandar sebagaimana dilansir Bontang Post, Selasa (30/7).

Dia menambahkan, pemkab akan mewajibkan semua pihak menunjukkan salam lima jari dalam setiap sesi foto.

"Jadi, manfaatkan setiap momen dengan salam lima jari sehingga membekas dan dikenal oleh semua masyarakat Kutim," kata Ismunandar.

Gua Karst Mangkaliat memang sudah menjadi salah satu pesona di Kutim.

Pemerintah Kabupaten Kutai Timur (Kutim), Kalimantan Timur akhirnya memiliki ikon pariwisata.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close