Lahar Dingin Tebar Ancaman
Ratusan Ribu Lahan Pertanian HancurSenin, 08 November 2010 – 05:00 WIB
Erupsi Merapi juga membuat petani yang tinggal di sekitarnya merugi. Pasalnya, hujan abu vulkanik disertai pasir meluluhlantahkan lahan pertanian mereka.
Data yang dihimpun oleh Dinas Pertanian Perkebunan dan Kehutanan (Disperbunhut) Kabupaten Magelang mencatat ratusan ribu lahan pertanian di Kecamatan Srumbung, Dukun dan Sawangan rusak parah. Bahkan, diprediksi petani di kawasan itu gagal panen.
Kepala Disperbunhut, Wijayanti, mengatakan bahwa kerusakan terjadi pada komuditas pertanian seperti buah-buahan, sayuran, palawija dan padi. "Jumlahnya mencapai ratusan ribu hektar. Kita masih melakukan pendataan yang pasti," katanya.