Lakukan Revolusi, Kementan Tak Ada Lagi Lelang Proyek
jpnn.com, BANJARMASIN - Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman menegaskan tekadnya sudah bulat untuk mengubah paradigma di institusinya.
Salah satunya adalah budaya main proyek di pengadaan alat.
Dia mengaku sudah menghapus sistem lelang dalam pengadaan alat yang ada di Kementan.
“Saya ganti dengan penunjukan langsung biar tak ada celah untuk bermain,” kata dia di hadapan para petani di Banjarmasin.
Kementan, kata dia, juga telah memangkas habis anggaran yang kegunaannya kurang pro terhadap petani.
“Ini semua dipangkas, belikan alat buat petani, apa yang mereka butuhkan kami penuhi,” terang dia.
Anggaran yang dimaksud adalah perjalanan dinas, kemudian seminar dan kegiatan-kegiatan lainnya.
Menurut Amran semuanya dialihkan untuk memenuhi kebutuhan petani.