Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Laporkan VA, Nikita Mirzani Punya Bukti dan Saksi dari Luar Negeri

Selasa, 17 September 2024 – 09:50 WIB
Laporkan VA, Nikita Mirzani Punya Bukti dan Saksi dari Luar Negeri - JPNN.COM
Nikita Mirzani. Foto: Instagram/nikitamirzanimawardi_172

"Yang jelas saksi lebih dari satu, bisa dua bisa tiga, yang jelas saksinya dari luar negeri," lanjutnya.

Adapun polisi menduga anak Nikita Mirzani, Lolly (17) telah melakukan aborsi sebanyak dua kali lantaran disuruh sang pacar berinisial VAB alias VA.

Kejadian tersebut dimulai pada Januari 2024 di Jalan Bintaro Permai No 5 (Bintaro Park View) RT 05/RW03, Pesanggrahan, Jakarta Selatan.

Lolly yang masih berusia 17 tahun sudah menjalani persetubuhan anak di bawah umur dan atau aborsi tidak sesuai ketentuan oleh terlapor VAB.

Nikita Mirzani sebagai orang tua korban mendapati foto korban sedang hamil yang didapatkan dari saksi berinisial C.

Oleh sebab itu, perempuan berusia 38 tahun tersebut membuat laporan ke polisi. Laporan tertuang dalam LP/B/2811/IX/2024/SPKT/POLRES METRO JAKSEL/POLDA METRO JAYA.

Atas perbuatannya, pelaku terjerat kejahatan dan melanggar UU Perlindungan Anak pasal No 35 Tahun 2014 tentang Perubahan UU Nomor 23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak.

Sebagaimana dimaksud dalam pasal 76d UU 35/2014 dan atau 77 A Jo 45 A dan atau 421 KUHP Jo Pasal 60 UU No 17 Tahun 2023 tentang kesehatan dan atau pasal 346 KUHP Juncto 81, dengan ancaman hukuman maksimal 15 tahun penjara. (antara/jpnn)

Aktris Nikita Mirzani akan dimintai keterangan di Polres Metro Jakarta Selatan pada hari ini, Selasa (17/9).

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News