Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Latihan Teknik Dasar Sepak Bola ala Indra Sjafri dan Athalla Araihan

Kamis, 01 Oktober 2020 – 20:54 WIB
Latihan Teknik Dasar Sepak Bola ala Indra Sjafri dan Athalla Araihan - JPNN.COM
Ini foto Indra Sjafri di video teknik dasar sepak bola. Foto: capture video ayo olahraga

Setelah dribbling, bisa dilanjutkan latihan ball mystery yang dilakukan selama satu menit setiap gerakan. Gerakan ini bertujuan melatih 'rasa' pemain terhadap bola, sehingga memudahkan pemain dalam menguasai bola.

"Dalam latihan ini, anak dituntut untuk dapat lengket dengan bola. Agar anak dapat memainkan bola dan merasakan sentuhan bola," tutur Indra Sjafri.

Selanjutnya bisa melakukan latihan passing. Diawali gerakan passing coordination yang bertujuan melatih agar pemain lebih memahami dan meningkatkan kemampuan akurasi passing pemain. Gerakan ini bisa dilakukan lima kali repetisi setiap gerakan.

Setelah itu latihan cordination, yakni latihan meningkatkan kemampuan fisik. Gerakan latihan dengan menggunakan alat latihan speed agility ladder lakukan lima kali repetisi setiap gerakan.

Setelah melakukan seluruh menu latihan dasar sepak bola, bisa ditutup dengan pendinginan atau cooling down. Gerakan pendinginan dilakukan selama 5-10 menit dengan delapan kali hitungan setiap gerakan.

"Gampang kok latihannya, kami juga bisa melakukan latihan ini dengan baik di rumah," kata Athalla.

BACA JUGA: Pelaku Vandalisme Musala di Tangerang Terus Menangis, AKBP Dedy Beberapa Kali Menenangkannya

"Ingat, pemain yang baik adalah pemain yang melakukan proses dengan baik. Oleh sebab itu kalian harus berlatih dalam situasi sesulit apapun, semangat berolahraga," lanjut Indra Sjafri. (dkk/jpnn)

Kondisi kenormalan baru di masa pandemi COVID-19 menuntut masyarakat beradaptasi dengan keadaan saat ini. Termasuk para atlet maupun pegiat sepak bola Tanah Air.

Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close