Layani Arus Balik, Nunukan-Tawau Mulai Ramai
Selasa, 14 September 2010 – 12:43 WIB
NUNUKAN- Setelah sempat terhenti akibat libur lebaran, aktivitas aktivitas pelabuhan Tunon Taka kembali diramaikan penumpang. Tampak speedboat rute Tarakan-Nunukan PP (pulang-pergi), begitu juga aktivitas kapal reguler dan resmi rute Nunukan-Tawau PP juga terlihat aktif melayani arus balik. Tidak hanya warga Indonesia yang menaiki kapal, beberapa di antaranya juga merupakan warga Malaysia yang hendak melakukan perjalanan pulang ke kampung halamannya, di Tawau. Nur Afidah misalnya, setelah bersilaturahmi dengan keluarganya di Nunukan. Nur sapaan akrab wanita ini baru bisa pulang ke Tawau lantaran baru Senin (13/9) kemarin, Imigrasi Indonesia dan Malaysia membuka rute kedua Negara.
"Kemarin mau balik, tapi imigresen belum kerja lagi, nah baru kali ini baru bisa balik," katanya.
Benar saja, beberapa hari belakangan Imigrasi Nunukan memang tidak membuka layanan keluar-masuk kedua negara, begitu juga dengan pihak Imigrasi Tawau. Salah seorang petugas Imigrasi Nunukan, Misrani membenarkan, sejak puncak arus mudik Kamis lalu, pelayan paspor kedua negara ini memang tidak bekerja lantaran bertepatan dengan 2 hari puncak Lebaran dan hari Minggu adalah hari libur. Bahkan, warga Tawau yang ingin pulang ke kampung halamannya diperkirakan mencapai seratus orang.
NUNUKAN- Setelah sempat terhenti akibat libur lebaran, aktivitas aktivitas pelabuhan Tunon Taka kembali diramaikan penumpang. Tampak speedboat
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Ini Solusi dari Dharma Kun untuk Atasi Banjir di Jakarta
-
Komisi III Akan Gelar Fit and Proper Test 10 Calon Pimpinan KPK
-
Pengungsi Erupsi Lewotobi Kekurangan Persediaan Air Bersih
-
Ahmad Luthfi Ajak Raffi Ahmad dan Sejumlah Selebritas Blusukan
-
Sejumlah Sekolah jadi Pos Pengungsian Korban Erupsi Lewotobi
BERITA LAINNYA
- Riau
Pemilik Saham BPR Fianka Pekanbaru Ditangkap, Begini Kejahatannya
Selasa, 19 November 2024 – 07:38 WIB - Kep. Riau
35 Pelamar Lulus SKD CPNS Natuna & Berhak Ikut SKB, Persiapkan Diri dari Sekarang
Selasa, 19 November 2024 – 07:15 WIB - Daerah
Mendes Yandri Dorong Kolaborasi Pemda dan Pemdes untuk Kemajuan Desa Mandiri
Senin, 18 November 2024 – 21:41 WIB - Daerah
Pj Gubernur Sumut Apresiasi Antusiasme Masyarakat di Ajang Aquabike 2024
Senin, 18 November 2024 – 21:12 WIB
BERITA TERPOPULER
- Humaniora
Ingat ya, Pelamar PPPK 2024 Tahap 2 Berebut Sisa Formasi, Honorer Non-Database BKN Harus Cermat
Selasa, 19 November 2024 – 06:54 WIB - Sepak Bola
Soal Hasil Akhir Indonesia vs Arab Saudi, Shin Tae Yong Jujur Bilang Begini
Selasa, 19 November 2024 – 05:39 WIB - Seleb
Buku Nikahnya Ternyata Bodong, Rizky Febian Beri Penjelasan Begini
Selasa, 19 November 2024 – 04:34 WIB - Jogja Terkini
Info Pemadaman Listrik Hari Ini, Selasa 19 November 2024
Selasa, 19 November 2024 – 06:49 WIB - Sepak Bola
Hal yang Ditakuti Pelatih Arab Saudi dari Timnas Indonesia
Selasa, 19 November 2024 – 05:14 WIB