Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Lebaran, Armada Damkar Disiapkan

Jumat, 02 Agustus 2013 – 03:08 WIB
Lebaran, Armada Damkar Disiapkan - JPNN.COM

jpnn.com - PADALARANG-Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Bandung Barat (KBB) akan menyiagakan mobil pemadam kebakaran (damkar) di beberapa titik di wilayah Bandung Barat. Damkar tersebut  mulai disiagakan sejak H-5 sampai H+7 lebaran untuk mengantisipasi bila musibah kebakaran dan kejadian lainnya terjadi.

Kepala UPTD Dinas Pemadam Kebakaran KBB, Dadang Dahyar mengatakan, kendaraan Damkar yang disiapkan akan di tempatkan ditiga titik wilayah di KBB. Antara lain wilayah selatan, utara, dan barat. "Kami menyiagakan semua kendaraan Damkar untuk mengantisipasi kejadian yang timbul pada saat masyarakat merayakan lebaran," kata Dadang pada wartawan, Kamis (1/8).

Diakui Dadang, sebenarnya kebutuhan kendaraan damkar yang dimiliki UPTD Dinas Kebakaran KBB untuk mengantisipasi kejadian pada lebaran nanti dirasa masih kurang.  Meski  begitu, pihaknya telah berkoordinasi dengan Cimahi, Kabupaten dan Kota Bandung untuk mengatasi kekurangan mobil damkar ini. Bila memang dibutuhkan, puluhan kendaraan yang berasal dari Kota/Kabupaten tetangga tersebut bisa digunakan.

Ia memastikan, semua mobil damkar yang dimiliki UPTD Dinas Kebakaran KBB akan disiagakan selama 24 jam guna mengatasi berbagai kejadian yang bisa mengganggu perayaan hari lebaran.  Tidak hanya itu, kata Dadang, pihaknya juga akan terus melakukan koordinasi dengan pihak kecamatan hingga tingkat desa guna mengantisipasi dan penanganan awal kejadian.

Dijelaskannya, sebaran kendaraan damkar akan dibagi dalam tiga wilayah antaralain, diwilayah utara, sebuah mobil kebakaran akan ditempatkan di wilayah Lembang. Mobil itu akan mengcover sejumlah wilayah utara di KBB seperti Lembang, Cisarua dan Parongpong. Untuk  wilayah selatan, satu unit kendaraan damkar lainnya  akan ditempatkan di Kecamatan Cililin. Mobil itu diharapkan dapat mengcover sejumlah wilayah, seperti Cililin, Cihampelas, Rongga, Gunung Halu, Sindangkerta, dan Cipongkor.

"Sementara di wilayah barat akan disimpan di Padalarang untuk mengcover kecamatan disekitarnya seperti  Cikalong Wetan, Cipeundeuy, Cipatat, Rajamandala, Ngamprah, Batujajar dan Kecamatan Saguling," katanya.

Ia juga mengimbau pada para pemudik, agar mematikan seluruh instalasi listrik jika akan meninggalkan rumahnya. Tidak hanya itu, ia juga mengimbau agar regulator gas di lepaskan dari tabung gas. Pasalnya, kedua sumber penyebab itu kerap menimbulkan bencana kebakaran.  

Bila terjadi kebakaran, ia mengimbau pada warga untuk melaporkan peristiwa tersebut melalui nomor telepon yang disediakan pihak damkar. Nomor telepon  tersebut antara lain,  022-76913113 bagi masyarakat di wilayah Padalarang dan sekitarnya. Kemudian nomor 022-2788292 untuk masyarakat Lembang dan sekitarnya.

PADALARANG-Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Bandung Barat (KBB) akan menyiagakan mobil pemadam kebakaran (damkar) di beberapa titik di wilayah Bandung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close