Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Lestarikan Bangau Bluwok, Pertamina Patra Niaga Regional JBB Tanam 3.750 Mangrove di Pulau Rambut

Jumat, 29 November 2024 – 21:41 WIB
Lestarikan Bangau Bluwok, Pertamina Patra Niaga Regional JBB Tanam 3.750 Mangrove di Pulau Rambut - JPNN.COM
Integrated Terminal (IT) Jakarta PT Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat (JBB) menggelar penanaman 3.750 mangrove di Suaka Margasatwa Pulau Rambut, Kepulauan Seribu dengan bekerja sama dengan Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) DKI Jakarta pada 25-29 November 2024. Foto dok Pertamina

jpnn.com, KEPULAUAN SERIBU - Integrated Terminal (IT) Jakarta PT Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat (JBB) menggelar penanaman 3.750 mangrove di Suaka Margasatwa Pulau Rambut, Kepulauan Seribu dengan bekerja sama dengan Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) DKI Jakarta pada 25-29 November 2024.

Kegiatan tersebut merupakan bagian dari program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) unggulan Konservasi Bangau Bluwok yang memiliki tujuan untuk melestarikan burung air langka sekaligus memulihkan ekosistem pesisir yang menjadi habitat alaminya.

Suaka Margasatwa Pulau Rambut merupakan sebuah kawasan konservasi seluas 90 hektare di Kepulauan Seribu dan telah menjadi rumah bagi lebih dari 50 jenis burung termasuk Bangau Bluwok.

Bangau Bluwok (Mycteria cinerea) merupakan salah satu spesies burung air yang saat ini telah berstatus Terancam Punah, menurut International Union for Conservation of Nature (IUCN) dan sedang menghadapi ancaman yang nyata.

Hal tersebut diakibatkan dari kerusakan habitat, penurunan kualitas lingkungan pesisir dan perubahan ekosistem yang terus berlangsung.

Mangrove tidak hanya menjadi penahan abrasi dan penyerap karbon yang efektif namun berfungsi sebagai habitat penting bagi biota laut yang menjadi sumber makanan alami burung air.

Area Manager Communication, Relation & CSR Pertamina Regional Jawa Bagian Barat Eko Kristiawan mengatakan program penanaman mangrove ini tidak hanya mendukung keberlanjutan ekosistem pesisir, namun menjadi bentuk nyata dalam melakukan aksi untuk melindungi Bangau Bluwok.

“Melindungi Bangau Bluwok bukan hanya sekadar menjaga salah satu spesies burung namun juga mempertahankan bagian penting dari kekayaan biodiversitas Indonesia yang akan menjadi warisan untuk generasi mendatang," ucap Eko.

PT Pertamina Patra Niaga Regional JBB telah mendukung Sustainable Development Goals (SDGs).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News