Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Lewat Cara ini JAPFA Konsisten Dorong Kualitas Kesehatan dan Pendidikan

Rabu, 09 Desember 2020 – 04:25 WIB
Lewat Cara ini JAPFA Konsisten Dorong Kualitas Kesehatan dan Pendidikan - JPNN.COM
PT Japfa Comfeed Indonesia (JAPFA) Tbk (logo). Foto dok Japfa

Dalam kelas ini berbagai program yang diajarkan antara lain praktik berkebun, pengelolaan sampah, serta cara menghemat energi.

“Para siswa dididik bahwa untuk hidup sehat dan bersih tidak harus mahal, cukup dengan memanfaatkan bahan yang ada di sekitar, sehingga mereka dapat menjadi contoh baik bagi teman-temannya,” kata Rachmat.

Terkait pengelolaan sampah tersebut, secara lebih luas para siswa didik Sekolah Hijau JAPFA diharapkan mampu menggugah kesadaran masyarakat untuk menjaga lingkungan.

Melalui berbagai kegiatan sosial yang dilaksanakan, JAPFA berharap agar semakin banyak masyarakat merasakan manfaat akan kemudahan layanan kesehatan dan teredukasi dengan baik.

“Kami selalu berpedoman pada nilai-nilai Tripple Bottom Line, yaitu People untuk menciptakan kebaikan bagi masyarakat, Planet berupa dukungan untuk kelestarian bumi, dan Profit untuk

mewujudkan kesejahteraan bersama,” pungkas Rachmat.(chi/jpnn)

JAPFA for Kids telah berpengalaman mendorong kualitas kehidupan masyarakat, khususnya melalui kegiatan yang melibatkan anak-anak selama lebih dari satu dekade atau tepatnya sejak 2008.

Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News