Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Liga Inggris: Gol Sundulan Giroud Disamakan Anwar El Ghazi

Selasa, 29 Desember 2020 – 18:51 WIB
Liga Inggris: Gol Sundulan Giroud Disamakan Anwar El Ghazi - JPNN.COM
Pemain sayap Chelsea Mason Mount (kiri) berusaha melewati hadangan bek Aston Villa Matty Cash dalam lanjutan Liga Inggris di Stadion Stamford Bridge, London, Inggris, Senin (28-12-2020) waktu setempat. ANTARA/REUTERS/POOL/Catherine Ivill

Giroud sukses mencetak tujuh gol dalam lima kali penampilan sebagai starting eleven Chelsea musim ini.

Sebuah tren positif bagi penyerang gaek asal Prancis tersebut.

Gol Giroud sekaligus menyudahi tren positif kiper Aston Villa Emiliano Martinez yang punya catatan nirbobol, dalam empat pertandingan terakhir.

Lima menit memasuki babak kedua, Villa merespons menyamakan kedudukan melalui umpan silang tajam kiriman Matty Cash yang diselesaikan tendangan voli El Ghazi.

Skor pun menjadi imbang 1-1.

Chelsea berusaha merestorasi keunggulan dan hampir mencetak gol kedua lewat sundulan Pulisic.

Akan tetapi, Ezri Konsa melakukan aksi akrobatik, menyapu bola sebelum melewati garis gawang pada menit ke-67.

Jika bola masuk ke gawang, besar kemungkinan gol itu akan dianulir.

Gol hasil sundulan Giroud pada lanjutan laga Liga Inggris antara Chelsea melawan Villa, berhasil disamakan Anwar El Ghazi

Sumber ANTARA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News