Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Lindungi Data Pribadi Konsumen, Gojek Kerahkan Tim Khusus

Selasa, 07 September 2021 – 20:03 WIB
Lindungi Data Pribadi Konsumen, Gojek Kerahkan Tim Khusus - JPNN.COM
Aplikasi Gojek. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Gojek telah membentuk tim khusus, yaitu Data Protection Officers untuk melindungi data pribadi konsumennya.

Apalagi pelaku bisnis dan nilai transaksi dalam ekosistem ini terus meningkat sejak hadirnya kolaborasi Gojek dan Tokopedia dengan melahirkan GoTo.

Tugas tim ini di antaranya adalah membaca berbagai peraturan yang ada di Indonesia, termasuk meresponsnya dengan menyiapkan kebijakan internal terhadap setiap regulasi yang terbit.

Gojek juga memiliki tim information security terkait kebocoran data.

Tim tersebut secara berkala akan memantau dan mencermati apakah ada risiko kebocoran data Gojek di dark web yang dijual oleh pihak ketiga.

Bahkan Gojek juga bekerja sama dengan white hacker untuk menguji tingkat kerentanan dari sistem keamanan Gojek.

“Semua kebijakan internal perlindungan data pribadi berlaku pada semua ekosistem. Sehingga kami memiliki standar yang sama untuk seluruh usaha di dalam ekosistem bisnis ini,” kata Vice President Public Policy and Goverment Relations Gojek Group Ardhanti Nurwidya, dalam Digiweek 2021, Selasa (7/9).

Selain di tanah kelahirannya, Gojek juga telah mengembangkan sayap bisnisnya ke sejumlah negara di ASEAN untuk ikut menjadi solusi bagi perekonomian di negara tersebut, seperti di Singapura dan Vietnam.

Gojek telah membentuk tim khusus, yaitu Data Protection Officers untuk melindungi data pribadi konsumennya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close