Lintas Batas Meningkat Jelang Pilpres Timor Leste
Kamis, 09 Februari 2012 – 09:28 WIB
Disebutkan, bulan Januari 2012, jumlah orang yang masuk dan keluar ke Timor Leste sangat mencengangkan dan jumlahnya membludak. Tercatat pada Imigrasi, departure atau keberangkatan WNI ke Timor Leste berjumlah 3.225 pemakai paspor, sementara untuk warga negara asing jumlahnya mencapai 1.446 orang.
Untuk kedatangan atau arrival terdata, WNI sebanyak 2.770 orang, dan WNA sejumlah 1.082 orang yang masuk ke Indonesia melalui pintu perbatasan Mota"ain."Jumlah ini bagi kami sudah luar biasa, sebab sebelumnya jumlahnya hanya ratusan orang. Namun dengan adanya pemilu dan pilres Timor Leste, jumlah terus meningkat tajam," bilangnya.