Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Lion Air Ngutang Rp 526 Juta Pada AP II

Minggu, 22 Februari 2015 – 15:46 WIB
Lion Air Ngutang Rp 526 Juta Pada AP II - JPNN.COM
Lion Air Ngutang Rp 526 Juta Pada AP II. Foto JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - PT Angkasa Pura (AP) II telah mengeluarkan dana sekitar Rp 526 juta untuk menalangi ratusan penumpang yang kena imbas delay Lion Air sejak Rabu (18/2) lalu. Direktur Utama PT AP II, Budi Karya Sumadi menjelaskan, dana tersebut lebih kecil jumlahnya dari yang sudah disiapkan perseroan sebelumnya.

Awalnya, AP II telah menyiapkan dana sekitar Rp 4 miliar untuk menalangi ratusan penumpang Lion Air yang melakukan refund pada Jumat (20/2) di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta.

"Dana talangan yang terpakai oleh Lion Air sebesar total Rp 526.893.500 dari yang kami siapkan Rp 4 miliar pada hari Jumat kemarin," ujar Budi saat menggelar jumpa pers di Jakarta, Minggu (22/2).

Nominal Rp 526 juta tersebut diberikan pada sekitar 548 penumpang Lion Air yang sudah melakukan refund tiket pada Jumat lalu. Menurutnya, satu orang penumpang mendapatkan uang refund sekitar Rp 1 juta.

"Dari data yang diperoleh AP II, ada 548 penumpang yang sudah refund. Satu penumpang sekitar Rp 1 juta, itu termasuk uang tiket, uang kompensasi Rp 300 ribu dan uang airport tax Rp 40 ribu," tegas Budi. (chi/jpnn)

JAKARTA - PT Angkasa Pura (AP) II telah mengeluarkan dana sekitar Rp 526 juta untuk menalangi ratusan penumpang yang kena imbas delay Lion Air sejak

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News