Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Lion Air Nyemplung ke Laut, PKB Wacanakan Bentuk Panja

Sabtu, 13 April 2013 – 18:31 WIB
Lion Air Nyemplung ke Laut, PKB Wacanakan Bentuk Panja - JPNN.COM
Marwan lantas menyampaikan keprihatinannya yang mendalam kepada para korban. Ia menuturkan, jajaran pihak terkait terlebih dahulu harus mengevakuasi seluruh penumpang. Penumpang yang mengalami luka ringan maupun berat diutamakan mendapatkan perawatan di rumah sakit terdekat.

"Prosedur dan aturan hukumnya jelas sekali jika terjadi insiden pesawat udara. Dalam hal ini, seluruh penumpang sudah diasuransikan. Maka hak-hak para penumpang pun wajib dipenuhi oleh maskapai bersangkutan," ujarnya.

Marwan Jafar menambahkan, KNKT bersama otoritas terkait harus segera melakukan investigasi secara menyeluruh hingga terungkap pemicu insiden ini.

"Penyebab kecelakaan bermacam-macam, mulai dari kondisi pesawat, kerusakan alat navigasi, cuaca hingga human error. Ini harus diungkap secara detail dan terang benderang salah satunya  analisa melalui black box, biar publik mengetahui dan tidak semakin antipati terhadap dunia penerbangan. Komisi V DPR RI yang salah satunya membidangi masalah transportasi juga berhak memanggil institusi dan maskapai terkait untuk meminta penjelasan atas insiden tersebut," terangnya. (awa/jpnn)

JAKARA - Ketua Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mewacanakan pembentukan Panitia Kerja (Panja) Penerbangan. Ide ini mencuat menyusul terjadinya

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News