Livni Ikuti Jejak Golda Meir
jadi PM Israel Gantikan Ehud OlmertJumat, 19 September 2008 – 12:15 WIB
Livni mengatakan dia akan lebih intens untuk menyatukan fraksi Kadima dan berjalan bersama dalam format baru. Perempuan 50 tahun ini mengatakan dia berharap dapat membantu mengembalikan kestabilitasan pemerintahan Israel. ”Kita harus menghadapi ancaman yang paling sulit. Kita juga harus menghadapi ancaman keamanan, kita harus bergerak maju, dan kestabilan ekonomi,” ujarnya.
Sebagai pemimpin baru partai, Livni akan menyusun pemerintah koalisi dan menjadi PM setelah PM Ehud Olmert lengser. Juru bicara Olmert, Mark Regev mengatakan pengunduran diri Olmert yang terkait berbagai kasus korupsi ini ini sudah dinformasikan kepada kabinet Minggu lalu. Menurut Regev, Olmert juga mengucapkan selamat atas terpilihnya Livni dan berharap akan membantu pemerintahan transisi. Untuk saat ini Olmert akan menjadi pejabat karteker hingga pemerintahan baru terbentuk.