Livni Puji Pembunuhan Mabhouh
Kamis, 25 Februari 2010 – 02:51 WIB
Tapi, sama seperti pejabat-pejabat lain Israel, Livni enggan berkomentar soal tudingan keterlibatan Mossad dalam pembunuhan Mabhouh. "Seluruh dunia harus mendukung siapa pun yang memerangi terorisme," ucap ketua Partai Kadima tersebut dalam Konferensi Yahudi di Jerusalem. Dia juga mengatakan bahwa membandingkan teroris dengan para aktivis yang berjuang menaklukkan terorisme adalah tindakan amoral.
Sejauh ini, kendati diyakini ada campur tangan Mossad dalam pembunuhan Mabhouh, belum ada tindakan atau sanksi nyata untuk Israel. Pemerintahan Perdana Menteri Benjamin Netanyahu pun tidak bereaksi. Tapi, Kepolisian Dubai sudah mendesak Interpol agar menerbitkan red notice atas Kepala Mossad Meir Dagan.