Lomba Keluarga Harmonis, Inilah Pemenangnya
Menurut Syafrizal Bhen, kemenangannya meraih predikat keluarga Sakinah tidak terlepas dari kegiatan yang dilakoninya sehari-hari.
Baik dalam menjaga harmonisasi keluarga maupun dengan masyarakat.
Sebagai Kepala Keluarga, H Bhen begitu sapaan akrabnya mampu menyatukan 5 orang anak dengan 4 menantunya dalam satu komplek perumahan tanpa sedikitpun konflik.
Begitu juga keluarga sang istri, tinggal berdekatan tanpa polemik yang berarti.
”Boleh dikatakan, kami hampir seatap. Tapi tetap rukun, damai dan tidak gaduh,” tutur Syafrizal Bhen.
Pemilik Yayasan anak-anak putus Sekolah ini menuturkan, cara terbaik untuk membina masyarakat dimulai dari rumah tangga.
Hal inilah yang diterapkan Syafrizal Bhen hingga mampu mengantarkan masa depan ribuan anak-anak putus Sekolah di Kabupaten Solok untuk mendapatkan ijazah. Kegiatan ini juga didukung penuh sang istri yang sehari-harinya bekerja sebagai guru agama Islam salah satu SD.
"Jadi, keberhasilan dalam rumah tangga tidak saja dinilai dari materi. Tapi, bagaimana menjaga irama kehidupan dengan baik dan santun," bebernya.