Lorenzo Menjaga Jarak Aman
Kamis, 17 Juni 2010 – 03:13 WIB
"Tujuan saya adalah kembali meraih podium. Saya senang dengan posisi teratas yang saya dapatkan. Tapi saya ingin terus meningkat dan pekan ini mendapatkan langkah yang bagus untuk (Yamaha) M1 saya," tutur Lorenzo.
Lorenzo harus bisa finis di depan Pedrosa untuk memperlebar jarak poinnya. Fatal baginya jika Pedrosa kembali memecundanginya atau bahkan memenangi balapan. Selain jarak poin yang terpangkas, tekanan menuju jadwal yang padat bakal mempengaruhi perjalanan Lorenzo.
Di kalender MotoGP 2010, MotoGP Inggris menjadi gerbang dari jadwal padat menjelang jedah musim panas. Dalam tujuh pekan, para pembalap bakal menjalani lima balapan. Bahkan, setelah di Silverstone, para pembalap langsung bertarung di MotoGP Belanda akhir pekan berikutnya. Seperti biasa, MotoGP Belanda berlangsung di hari Sabtu waktu setempat.