Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Luna Maya Pengin Tahu Apa yang Ditawarkan Ahok

Kamis, 17 November 2016 – 09:48 WIB
Luna Maya Pengin Tahu Apa yang Ditawarkan Ahok - JPNN.COM
Calon Gubernur DKI Jakarta basuki Tjahaja Purnama saat berdialog dengan Luna Maya di Rumah Lembang. Foto: Andrian Gilang/JPNN.com

jpnn.com - ARTIS Luna Maya dan Edric Tjandra menjadi pusat perhatian saat menyambangi Rumah Lembang, Jakarta, Kamis (17/11). 

Mereka berdua datang karena ingin tahu kegiatan calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok ketika bertemu warga di Rumah Lembang.

"Pengin tahu aja. Beberapa teman udah ke sini. Ya udah lihat-lihat aja," kata Luna di Rumah Lembang.

Luna mengaku kedatangannya ke Rumah Lembang bukan karena diundang. Akan tetapi, murni inisiatifnya sendiri. "Datang sendiri," ucap perempuan kelahiran Denpasar, Bali ini.

Menurut Luna, kedatangannya juga bukan karena ingin mengadu ke Ahok. Dia ingin melihat program-program apa saja yang ditawarkan oleh mantan Bupati Belitung Timur itu.

"Pengin tahu program-programnya apa. Perbaikan apa yang ditawarkan. Saya kan masyarakat biasa lah. Pengen tahu aja," tutur Luna.

Hal senada disampaikan oleh Edric. Kedatangannya pun ingin tahu program ke depan Ahok. "Rencana ke depannya seperti apa," ungkapnya. (gil/jpnn) 

ARTIS Luna Maya dan Edric Tjandra menjadi pusat perhatian saat menyambangi Rumah Lembang, Jakarta, Kamis (17/11).  Mereka berdua datang karena

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News