Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Maaf Saudara-Saudara... Sultan Gitu Loh!

Selasa, 07 Juli 2020 – 22:21 WIB
Maaf Saudara-Saudara... Sultan Gitu Loh! - JPNN.COM
Parkir motor ala 'sultan'. Foto: Instagram screenshot

jpnn.com, PURWOKERTO - Melihat motor gede mendapat perlakuan tempat parkir berbeda dari kebanyakan, mungkin itu sudah biasa.

Namun, bagaimana kalau itu berlaku untuk motor butut kemudian diparkir ala sultan atau lebih dekat ke maksud asal-asalan? Jangan emosi ya..

Sebuah unggahan foto di akun Instagram @newdramaojol.id mewakili apa yang kami maksudkan di atas.

Potret motor bebek lawas, Honda Supra yang lokasi parkir atau cara memarkirnya bikin terheran.

Ya... Tidak tanggung-tanggung, pemilik motor Honda Supra itu memarkir di tengah jalan, diduga di persimpangan kawasan Pasar Wage, Jateng.

Posisi parkir motor pun terlihat rapi, tepat di belakang garis penyeberangan lampu merah. Dijamin geregetan.

Foto yang diunggah juga memperlihatkan kendaraan lain terhalang.

Melihat motor gede mendapat perlakuan tempat parkir berbeda dari kebanyakan, mungkin itu sudah biasa. Nah, ini berbeda dan jauh lebih absurd maklum sultan..

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News